Penuhi Infrastruktur Maratua Bertahap

Penuhi Infrastruktur Maratua Bertahap

Infrastruktur di Pulau Maratua terus dipenuhi Pemkab Berau.

Tanjung Redeb, Disway – Pulau Maratua, satu diantara destinasi wisata di kabupaten Berau yang telah mendunia. Sehingga, keberadaannya terus mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah daerah hingga pusat, bahkan menjadi prioritas.

Diakui Bupati Berau Muharram, Pulau Maratua menjadi daerah yang sangat terpencil, jauh dari ibukota Berau maupun pulau-pulau disekitarnya. Namun kini, pulau terluar di Bumi Batiwakkal ini menjadi kecamatan paling maju dari sisi infrastruktur.

“Kalau dulu, termasuk daerah yang sangat terpencil, karena jauh dari ibukota kabupaten, serta pulau-pulau di sekitarnya.
Tapi sekarang, kita bisa lihat sendiri, sudah jauh berkembang,” ujarnya.

Perubahan terlihat, dari Beberapa infrastruktur yang telah dipenuhi untuk mendukung Pulau Maratua. Seperti pembangunan bandara, dermaga hingga pengaspalan jalan penghubung antarkampung. Termasuk air bersih dan listrik yang akan dibangun bertahap.

Bahkan, diutarakan Muharram, fasilitas penerangan di Pulau Maratua sudah masuk dalam program pembangunan PT PLN (Persero). Mulai pembangunan jaringan hingga instalasi ke seluruh rumah-rumah masyarakat, termasuk penginapan/resort yang ada di sana.

“Sekarang sudah ada jaringan, meski belum sepenuhnya merata. Tapi akan kami koordinasi lagi ke PLN terkait penyaluran listrik ke rumah-rumah masyarakat,” jelasnya.

Begitu juga dengan pemenuhan air bersih. Pemerintah daerah mulai melakukan evaluasi terkait pemenuhan salah satu infrastruktur dasar.

Apalagi, Pulau Maratua telah terbangun instalasi pengolahan air (IPA) dengan kapasitas 2,5 liter per detik.

“Kita akan penuhi bertahap seluruh infrastruktur yang ada di Maratua,” tegas Muharram.

Pemenuhan ini, diharapkan memberikan dukungan dalam pengembangan sektor pariwisata. Bahkan, Pulau Maratua telah memiliki master plan pengembangan pariwisata yang bekerja sama dengan negara Seychelles.

Tentu pemenuhan fasilitas dasar menjadi bagian dalam program pengembangan agar secepatnya direalisasikan dan dituntaskan.

Muharram meyakini, perkembangan Pulau Maratua akan maju dengan pesat. Tentu diharapkan, masyarakat dapat bersiap pada saatnya nanti.

Dengan membekali diri dan meningkatkan kemampuannya masing-masing. Sehingga dapat bersama-sama menikmati kemajuan Maratua.

“Mulai sekarang kita tingkatkan kapasitas. Hal ini juga untuk meningkatkan perekonomian masyarakat dengan memanfaatkan kemajuan sektor pariwisata nantinya,” pungkasnya. (Humas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: