Bankaltimtara

Wisatawan Mancanegara Lirik Kutai Barat, Jantur Geronggong Jadi Primadona 2025

Wisatawan Mancanegara Lirik Kutai Barat, Jantur Geronggong Jadi Primadona 2025

Jantur Geronggong menjadi daya pikat tersendiri bagi wisman yang berkunjung ke Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur.-(Foto/ Istimewa)-

KUTAI BARAT, NOMORSATUKALTIM – Kabupaten Kutai Barat (Kubar) kembali menjadi salah satu tujuan wisatawan mancanegara (wisman) sepanjang tahun 2025. 

Berdasarkan data rekapitulasi kunjungan dari Dinas Pariwisata (Dispar) Kubar yang diterima NOMORSATUKALTIM, tercatat sedikitnya ada 54 wisatawan asing yang berkunjung ke sejumlah objek wisata unggulan di Kubar

Meski jumlahnya masih relatif kecil dibandingkan wisatawan nusantara, tren ini menunjukkan Kutai Barat punya daya pikat terhadap turis asing, khususnya dari Eropa dan Amerika Serikat.

Data tersebut merekam kunjungan wisatawan mancanegara ke 6 destinasi utama, yaitu Sentral Kerajinan Tanjung Isuy, Lamin Mancong, Jantur Mapan, Danau Aco, Jantur Tabalas, dan Jantur Geronggong

BACA JUGA: Ester Veronica Raih Gelar Putri Pariwisata Kaltim 2025, Dispar: Bukti Potensi Generasi Muda Kukar Sangat Besar

Dari total 54 kunjungan, puncak kunjungan terjadi pada bulan Oktober sebanyak 10 orang, disusul Juni dan Agustus masing-masing 9 orang, serta Mei 5 orang.

“Meski jumlahnya belum besar, kunjungan wisatawan mancanegara tetap penting bagi Kutai Barat. Mereka umumnya mencari pengalaman otentik, budaya khas, dan alam yang masih asri. Ini modal besar untuk mengembangkan pariwisata berkelanjutan,” kata Sumardi, Plt. Kepala Dispar Kubar, Minggu (5/10/2025).

Menurutnya, wisatawan mancanegara yang datang ke Kubar didominasi oleh turis dari Belanda, Amerika Serikat, Jerman, Prancis, Italia, Swiss, hingga Australia. 

Dari catatan, turis Belanda dan Jerman banyak berkunjung ke Lamin Mancong dan Tanjung Isuy, dua pusat budaya Dayak di wilayah Kecamatan Jempang. 

BACA JUGA: Wisata Kubar Tumbuh Pesat, Akses Jalan Masih Jadi Pekerjaan Rumah

Sedangkan wisatawan dari Italia, Prancis, dan Australia lebih tertarik pada destinasi air terjun seperti Jantur Mapan dan Jantur Tabalas.

Sementara itu, Jantur Geronggong yang berada di Kampung Engkuni Pasek tercatat sebagai destinasi paling diminati wisatawan asing sepanjang tahun ini. 

Tempat wisata berupa air terjun alami itu menjadi magnet karena keindahan bentang alam serta akses yang relatif lebih baik dibandingkan air terjun lainnya.

“Wisata air terjun atau jantur selalu punya daya tarik tersendiri. Keaslian alam, kejernihan air, dan suasana hutan tropis memberikan pengalaman berbeda bagi wisatawan luar negeri,” ujar Sumardi.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: