Mantapkan Persiapan Berlaga di MMA

Selasa 07-07-2020,11:32 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal

SIMON Paranduk saat melatih atlet junior dan pemula, beberapa hari lalu.

Tanjung Redeb,Disway – Petarung muaythai Berau, Simon Paranduk kembali mengintensifkan latihan setelah diberlakukannya adaptasi kenormalan baru, sambil menunggu agenda pertandingan Mix Martial Art (MMA) di Balikpapan.

Simon mengatakan, saat ini masih belum mendapatkan kabar terbaru setelah penyelenggaraan MMA ditunda lantaran pandemik Coronavirus Disease 2019 (COVID-19).

“Untuk sekarang saya belum tahu agendanya kembali digelar kapan. Cuma sepertinya menunggu kondisi di Balikpapan memungkinkan untuk digelar kembali pertandingan MMA,” ujarnya, Senin (6/7).

Meski begitu, ia mengaku tetap melakukan latihan rutin demi memantapkan persiapan dalam menghadapi event tersebut.

Sebab, menurut dia sebagai atlet yang juga membawa nama Kabupaten Berau, tentu harus tampil maksimal agar bisa memenangkan pertandingan.

Selain fokus latihan bela diri campuran, dirinya juga aktif melatih muaythai atlet junior dan pemula. Apalagi, salah satu fokus utama yang dilakukan adalah melakukan regenerasi atlet, demi mencetak atlet muaythai di masa mendatang.

Terlepas dari itu, dirinya mengaku sangat siap untuk bertanding di MMA. Apalagi dengan berbekal dukungan keluarga dan pelatih, serta pengurus Muaythai Berau. “Saya sangat siap, dan sangat optimis,” ujarnya. *

Tags :
Kategori :

Terkait