Musda X Golkar Kaltim, 13 Pengurus DPP Sudah Datang

Sabtu 14-03-2020,20:34 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Suasana persiapan Musda X Golkar Kaltim di Swiss Bel Hotel. (Robi/DiswayKaltim) Samarinda, Diswaykaltim.com - Swiss-Belhotel Borneo Samarinda seketika kompak dipenuhi manusia berpakaian kuning. Keadaan itu semakin ramai menjelang dibukanya Musyawarah Daerah (Musda) X Golkar Kaltim yang digelar di ballroom hotel di Jalan Mulawarman ini. Wakil Ketua SC, Sarkowi V Zahry mengatakan 13 pengurus DPP telah hadir. Diantaranya, Lodewijk Paulus (Sekretaris Jenderal), Azis Syamsuddin (Wakil Ketua Umum), Nurdin Halid (Wakil Ketua Umum), Hetifah Sjaifudian (Wakil Ketua Umum), Ace Hasan Syadzili (Ketua Bidang Kerohanian), Ilham Permana (Ketua Bidang Pemuda), Arief Pahlevi Pangerang (Wasekjen Bidang Pemenangan Pemilu), Denny Yusuf (Dept Organisasi), Syafaat Perdana (Unsur Pemuda AMPG), Lindsay H.Puteri (Unsur Perempuan KPPG) dan Dewi Sartika (Bidang Hukum). "Dari DPP ada, semua sudah ada di lokasi," ujar dia. Selain itu, pendukung dari tiap bakal calon ketua partai beringin juga tampak ramai mulai dari depan hotel, memenuhi hingga depan ruang digelarnya acara. Sarkowi mengatakan, acara malam ini dimulai pada 20.00 WITA hingga paling lama tengah malam nanti. Pun, kegiatan akan dilanjutkan pada esok hari, jikalau tahapan malam ini belum rampung. "Jadi hari pertama ini pembukaan. Yang jelas semua ada 8 paripurna. Yang pertama ada pimpinan sidang yang dipimpinam DPP agendanya membahas tatib," sebutnya. Kemudian, tahapan selanjutnya ialah memilih pimpinan defenitif yang didapat atas kesepakatan dari peserta. Dilanjutkan dengan laporan pertanggungjawaban tiap pengurus, lalu ada pandangan unum dari semua pemilik suara. "Terserah nanti untuk persingkat waktu bisa saja diwakili satu orang jika punya pandangan yang sama," katanya. "Tetapi biasanya Musda yang sudah ada, agenda itu tergantung dengan kesepakatan floor. Bisa juga selesai dalam satu hari," imbuhnya. Untuk keamanan, pihak panitia mengerahkan tenaga yang berkoordinasi dibawah AMPG. Namun, tetap berkolaborasi dengan aparat kepolisian untuk pengawalan. Lebih lanjut, Sarkowi berharap masing-masing pendukung calon untuk menjaga kondusifitas. "Apalagi kita ini sudah lama tidak punya ketua defenitif. Nah, malam ini kita harapkan bisa menjadi ajang konsolidasi," tandasnya. Untuk peserta dalam Musda X Golkar Kaltim, selain 13 orang utusan DPP Golkar, ada pula utusan DPD Kaltim dan pengurus lama. Ditambah utusan 10 DPD II berjumlah 5 orang. Serta utusan masing organisasi partai berjumlah dua orang, kemudian ditambah anggota fraksi di DPRD, baik provinsi maupun kota. "Pak Isran juga bakal hadir, beliau akan memberikan sambutan sebagai Gubernur Kaltim," pungkasnya. (rsy/boy

Tags :
Kategori :

Terkait