Gandeng Kodim 0906, Distanak Kukar Rencanakan Bangun 89 Sumur Bor Tahun 2024

Sabtu 30-03-2024,21:02 WIB
Editor : Iqbal A.


banner diskominfo kukar-ist-

KUKAR, NOMORSATUKALTIM- Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Kutai Kartanegara (Distanak Kukar) berupaya keras mengatasi kekeringan yang mempengaruhi sektor pertanian.

Melalui kerjasama dengan Kodim 0906/KKR, Distanak Kukar telah memulai pembangunan 89 sumur bor di tahun 2024.

Kegiatan ini menandakan komitmen Distanak Kukar dalam memperluas akses air untuk pertanian, khususnya di daerah yang lebih dari 70 persen lahan pertaniannya bergantung pada musim hujan.

“Harapan kami, sumur bor ini akan menjadi solusi berkelanjutan atas kekeringan dan meningkatkan produktivitas pertanian,” terang Muhamad Taufik, Kepala Distanak Kukar.

Dari 89 sumur bor yang direncanakan, kata Taufik, 5 di antaranya telah selesai dibangun, dan pemasangan panel surya telah mencapai 70 persen. Ini merupakan indikator kuat akan masa depan yang lebih baik bagi pertanian di Kukar.

“Kami yakin bahwa sinergi ini akan mendorong pertumbuhan pertanian di Kutai Kartanegara dan memberikan dampak positif pada ketahanan pangan,” tambah Taufik.

Dukungan juga datang dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur. Pengeboran sumur bor akan dilaksanakan di 89 lokasi strategis di 5 kecamatan yang menjadi fokus pengembangan pertanian di Kukar.

Sumur bor yang sedang dibangun akan dilengkapi dengan pompa air bertenaga surya, yang bertujuan untuk memastikan keberlangsungan program tanpa membebani biaya operasional kepada masyarakat. (*)

Kategori :