Pemdes Muara Bengkal Ulu Serahkan BLT-DD pada 51 KPM

Rabu 09-08-2023,18:50 WIB
Reporter : Disway Kaltim Group
Editor : Disway Kaltim Group

Kutim, nomorsatukaltim.com – Sebanyak 51 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Muara Bengkal Ulu menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun 2023.

Penyerahan digelar di aula Kantor Desa Muara Bengkal Ulu, Kecamatan Muara Bengkal, Rabu (9/8/2023).

Camat Muara Bengkal Norhadi menjelaskan, BLT-DD adalah pemberian uang tunai kepada keluarga miskin atau tidak mampu yang bersumber dari Dana Desa (DD) untuk percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem dan mengurangi dampak ekonomi.

“Setiap KPM akan menerima bantuan sebesar Rp 300 ribu dan ini untuk bulan Agustus 2023,” ujar Norhadi.

Norhado berharap bantuan yang disampaikan kepada masayarakat betul-betul tepat sasaran dan tepat guna.

“Benar-benar bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” harapnya.

Adanya pembagian BLT Dana Desa tahun 2023 ini dapat membantu masyarakat Desa Muara Bengkal Ulu untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan meningkatkan taraf hidup.

“Pemerintah Desa Muara Bengkal Ulu juga berkomitmen untuk terus melakukan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat setempat,” pungkasnya. (*/adv/kutim23_kominfo)

Tags :
Kategori :

Terkait