Buka Musrenbang, Wali Kota Sampaikan 9 Program Prioritas

Selasa 21-03-2023,15:25 WIB
Reporter : Yoyok Setiyono
Editor : Yoyok Setiyono

Balikpapan, Nomorsatukaltim.com –  Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud, membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024. Kegiatan itu juga dirangkai dengan Festival Kreativitas Inovasi Daerah (Krenova) Tahun 2023, Senin (20/3/2023).⠀ Dalam kegiatan Musrenbang, Wali Kota Rahmad Mas’ud menyampaikan sembilan program prioritas pembangunan, sesuai dengan visi misi RPJMD Kota Balikpapan Tahun 2021-2026. Yakni, penguatan birokrasi pemerintahan, peningkatan kualitas pelayanan kesehatan dan pendidikan, pengentasan kemiskinan, penyediaan air minum yang sehat dan merata.⠀ Selanjutnya, pengendalian banjir, peningkatan kualitas lingkungan hidup dan kondisi sosial yang nyaman, pengembangan Balikpapan sebagai kota MICE dan wisata, pengembangan Balikpapan sebagai kota kreatif dan revitalisasi Perusda.⠀ Sembilan program prioritas yang sudah dicanangkan, telah tercapai di tahun 2022, salah satunya pelayanan di bidang kesehatan, Pemerintah Kota memberikan iuaran gratis BPJS Kesehatan kelas III bagi Peserta Bukan Penerima Upah (PBPU), dan pembangunan rumah sakit Sayang Ibu dan Anak di Kecamatan Balikpapan Barat.⠀ Sedangkan, pelayanan pendidikan Pemerintah Kota membangun sekolah SMPN 25 di Kecamatan Balikpapan Barat, sekolah SDN 034 dan SMPN 24 di Kecamatan Balikpapan Utara dan SD dan SMP Sekolah Terpadu di Perumahan Regency Balikpapan Selatan. "Semua yang kita lakukan ini, untuk kepentingan warga Kota Balikpapan," ujarnya.⠀ Walaupun masih ada kekurangan, tentunya kekurangan ini dapat berbenah diri. Termasuk, kritik untuk memberikan masukan positif itu juga diperlukan tetapi dibarengin dengan solusi.⠀ Semua lapisan masyarakat dan semua stakeholder secara bersama-sama dapat mengisi pembangunan di Kota Balikpapan. "Kita tidak bisa berjalan sendiri-sendiri. Dengan kebersamaan, apa yang kita lakukan untuk Kota Balikpapan dapat dijalani. Kalau kerja kita seiring sejalan semua pekerjaan akan semakin ringan," jelas Wali Kota Balikpapan.⠀ Wali Kota juga memaparkan target terhadap sembilan program prioritas di tahun 2023 dan 2024, termasuk penghargaan yang telah diraih Kota Balikpapan hingga tahun 2022. Tercatat, sebanyak 54 penghargaan, baik di tingkat provinsi maupun nasional berhasil diraih.⠀ Disela-sela kegiatan, Wali Kota menyerahkan hadiah kepada pemenang Festival Krenova Tahun 2023 tingkat SMA/SMK, universitas maupun OPD dan tenaga akademis/dosen dan ditutup dengan peninjauan stand para pemenang.⠀ Sekretaris Bappeda Litbang Kota Balikpapan, Achmad Syafei, mengatakan tujuan pelaksanaan Musrenbang, untuk menyepakati permasalahan pembangunan daerah, menyepakati prioritas pembangunan, menyepakati program kegiatan pagu indikatif, indikator dan target kinerja dan penyelarasan program pembangunan daerah, provinsi dan nasional.⠀ Untuk menyempurnakan penyusunan dokumen RKPD Tahun 2024, Musrenbang melaksanakan diskusi dengan menghadirkan narasumber Kepala Bappeda Litbang Kota Balikpapan, Murni, Badan Otorita IKN, Kuswanto dan Kepala KPU Balikpapan, Noor Thoha.⠀ Musrenbang tingkat Kota dihadiri Sekretaris Daerah Kota Balikpapan, Muhaimin, DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Daerah Pemilihan Kota Balikpapan, DPRD Kota Balikpapan, perwakilan Forkopimda, Pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan, tokoh masyarakat. (adv)

Tags :
Kategori :

Terkait