BPJAMSOSTEK Berau Berbagi Takjil ke Pengguna Jalan
Senin 18-04-2022,15:45 WIB
Reporter : admin3 diskal
Editor : admin3 diskal
Tanjung Redeb, nomorsatukaltim.com - BPJS Ketenagakerjaan atau yang akrab dipanggil BPJAMSOSTEK Cabang Berau kembali mengadakan kegiatan berbagi di bulan Ramadan. Kali ini bentuk kesukarelaan yang disebarluaskan adalah berbagi takjil kepada masyarakat sekitar.
Kegiatan berbagi takjil oleh karyawan BPJAMSOSTEK Berau ini dilaksanakan di Taman Cendana, tepatnya di simpang Jalan APT Pranoto, pada Kamis (14/4).
Kepala BPJAMSOSTEK Berau, Sonny Alonsye terjun langsung ke lapangan menyampaikan kegiatan ini sebagai wujud syukur karyawan BPJAMSOSTEK Berau dengan berbagi keberkahan di bulan suci Ramadan.
“Bulan ini merupakan momentum yang mulia untuk meningkatkan rasa syukur dan kepedulian kepada sesama. Program berbagi kali ini merupakan aksi sosial kepada lingkungan dan masyarakat sekitar khususnya mereka yang menjalankan ibadah puasa,” ujar Sonny.
Selain itu, pembagian takjil merupakan salah satu sarana untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat Berau, yang mayoritas merupakan pekerja di perusahaan dan juga peserta mandiri.
"Kita ingin mempererat tali silaturahmi dengan pekerja juga dengan sesama umat Islam yang menjalankan ibadah puasa. Harapannya, rutinitas pembagian takjil untuk berbuka puasa tersebut menjadi berkah yang lebih bagi BPJAMSOSTEK, khususnya Kantor Cabang Berau. Selain itu juga untuk memotivasi masyarakat luas untuk sama-sama berbagi sehingga mendapatkan keberkahan di bulan suci ini,” lanjut sonny.
“Kita maksimalkan ibadah dan sedekah di Bulan Ramadhan, Semoga apa yang dilakukan dapat menjadi amal jariyah sebagai bekal untuk kita semua di akhirat nanti,” tutup Sonny.
Selain berbagi takjil, ada juga beberapa agenda kegiatan lain yang dilaksanakan BPJAMSOSTEK Berau, di antaranya buka puasa bersama dengan keluarga besar karyawan, pensiunan, dan keluarga outsourching, juga employee volunteering dengan melakukan santunan kepada panti asuhan yang merupakan kegiatan tahunan. Kegiatannya diinisiasi karyawan BPJAMSOSTEK Cabang Berau. (ADV/JUN)
Tags :
Kategori :