Kutim Gelar Vaksinasi Anak Perdana

Senin 17-01-2022,17:35 WIB
Reporter : Hafidz Prasetyo
Editor : Hafidz Prasetyo

Kutim, nomorsatukaltim.com - Pemkab Kutai Timur (Kutim) menggelar vaksinasi anak perdana pada Senin (17/1/2022) pagi. Sasaran vaksinasi anak ini pada usia 6 - 11 tahun, khususnya yang ada di Sangatta Utara. Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kutim, Bahrani Hasanal mengatakan, vaksinasi anak ini berani digelar usai ada perubahan kebijakan dari Pemerintah Pusat. Ia pun memastikan jika seluruh fasilitas kesehatan secara serentak juga bakal menerima vaksinasi untuk anak ini. “Untuk jenis vaksin hanya Sinovac. Kemarin itu aturannya capaian lansia harus 60 persen, tapi sekarang diubah. Semuanya anak bisa divaksin," ucap Bahrani kepada nomorsatukaltim.com - Disway News Network (DNN). Baca juga: Samarinda Mulai Vaksinasi Anak 6-11 Tahun Namun sayangnya Diskes Kutim masih belum memiliki target anak yang harus divaksinasi. Mengingat Pemkab Kutim belum memiliki data jumlah anak pada usia 6-11 tahun itu. Penyebabnya pada usia terebut masih belum data kependudukan. “Jadi itu jadi salah satu kendala kami. Agar bisa terinput ke server,” ungkapnya. Kendati demikian, Diskes Kutim tetap mengambil langkah strategis. Bahrani mengatakan pihaknya harus membangun komunikasi dengan Dinas Pendidikan Kutim. Tujuannya untuk mendapatkan jumlah anak melalui instansi pendidikan di Kutim. "Kami juga harus berkoordinasi ke Disdik untuk minta jumlah anak, sekaligus untuk mempersiapkan berapa vaksin yang dibutuhkan untuk anak 6-11 tahun," bebernya. Lebih lanjut, mantan direktur RSUD Kudungga tersebut mengatakan bahwa Diskes juga tengah mengupayakan agar vaksinasi untuk anak ini segera dituntaskan. Meskipun tidak ada target waktu yang diberikan, pihaknya mengejar percepatan vaksinasi anak guna menyegerakan Pembelajaran Tatap Muka 100 persen di Kutim. "Kalau bisa segera diselesaikan kenapa tidak, supaya anak-anak kita bisa segera PTM 100 persen," tandasnya. (bct/zul) Editor: Muhammad Zulfikar Akbar

Tags :
Kategori :

Terkait