Rumah tua berjarak 6 meter dari dinding belakang Hotel GTM Balikpapan. Fera jatuh dan tersangkut di ujung dinding rumah tersebut. (Ariyansah NK/DiswayKaltim) Balikpapan, DiswayKaltim.com - Kepolisian hingga kini masih menyelidiki penyebab jatuhnya Ferawati Ulrica Wijaya dari lantai 8 Hotel Grand Tiga Mustika (GTM) Balikpapan, Jalan ARS Mohammad. "Kita belum bisa simpulkan (penyebabnya). Masih kita selidiki," kata Kasat Reskrim Polres Balikpapan AKP Makhfud Hidayat di kantornya, Mapolres Balikpapan, Kamis (27/6/2019). Beberapa dugaan penyebab anak sang pemilik hotel itu terjatuh dari ketinggian kurang lebih 50 meter itu bermunculan. Ada yang mengatakan karena terpeleset saat sedang membersihkan vihara, ada juga yang menduga karena bunuh diri. Dugaan lain juga mengatakan karena pembunuhan. "Kalau terpeleset saat membersihkan vihara, sangat kecil kemungkinan. Karena di atas hotel itu ada dinding, cukup tinggi," ujar Makhfud. Sebelumnya, beredar kabar yang cukup menguatkan bahwa jatuhnya Fera adalah karena bunuh diri. Kabar tersebut yaitu tak direstuinya hubungan Fera yang merupakan keturunan Cina dengan kekasihnya, keturunan pribumi. Namun hal itu dibantah pihak keluarga. "Keluarga memberikan keterangan bahwasanya tidak ada isu itu. Tidak ada cerita kisah asmara antara anaknya dengan pribumi kemudian tidak direstui pihak keluarga," kata Makhfud, menceritakan penjelasan pihak keluarga Fera. Namun demikian, dugaan sementara penyebab jatuhnya korban oleh kepolisian mengerucut pada bunuh diri. Meski begitu, tak menutup kemungkinan juga karena adanya pembunuhan. "Masih kami selidiki. Semua kemungkinan ada," terang Makhfud. Untuk diketahui, Fera jatuh dari lantai 8 Hotel GTM Balikpapan pada Senin (24/6/2019), sekira pukul 11.00 Wita. Jasad Fera ditemukan tersangkut di ujung dinding rumah tua yang berada tepat di belakang hotel. Hasil visum sementara, jasad korban mengalami luka retak pada bagian kepala sebelah kanan, patah tangan kiri, patah tulang pinggul. Luka robek di selangkangan sebelah kiri, dari robek pangkal paha tembus vagina hingga anus. Kejadian ini menggegerkan warga sekitar. Pasalnya selain meninggal secara tragis, kejadian orang jatuh dari hotel ini merupakan yang ketiga kalinya. (ari/eny) Berita Terkait: Jatuh dari Lantai 8, Putri Pemilik Hotel Grand Tiga Mustika Tewas Seketika
Polisi Masih Selidiki Penyebab Fera Jatuh
Kamis 27-06-2019,20:37 WIB
Editor : Benny
Kategori :