Sebagian puing kapal pengangkut tabung gas yang meledak, Sabtu (8/8).
Tanjung Redeb, Nomorsatukaltim.com - Sebuah kapal bermuatan tabung gas LPG 3 Kg sebanyak 1.100 buah tujuan Maratua, dikabarkan meledak sekira pukul 04.00 Wita, di Sungai Kelay, Sabtu (8/8).
Ketua RT 4, Kelurahan Bugis, Ardiansyah mengatakan, masyarakat yang mendengar ledakan langsung mendatangi sumber suara. Didapati satu unit kapal hancur, dan karam.
Dari kejadian itu, sekira 10 orang mengalami luka. Bahkan harus dilarikan ke RSUD dr Abdul Rivai, untuk mendapatkan perawatan medis.
"Ada korban satu orang adalah aparat kampung di Maratua," ujarnya.
Proses evakuasi barang bawaan kapal itu masih berlangsung hingga saat ini. Dikatakannya, meledaknya kapal masih diselidiki Kepolisian.
"Tadi sudah ada polisi ke sini," katanya.
Berdasarkan keterangan saksi, yang enggan disebutkan namanya, menjelaskan, bahwa mendengar suara mesin kapal yang tak biasa, sebelum ledakan."Suaranya aneh. Seperti nyandat," katanya.